NGOPI CANTIK #2 SEO BERSAMA BEAUTIEQUAD

Assalamualaikum Beauties..
Hallo semuanya.. ketemu lagi sama gua..
Si cantik annabelle hahahaha, 
Pada kesempatan kali ini gua mau sharing mengenai ngopi cantik #2



Sebelumnya gua mau berterima kasih dulu sama BEAUTIESQUAD & Admin yang sudah menyelenggarankan ngopi cantik #2.
Berkat BEAUTIESQUAD gua jadi punya pengetahuan yang berhubungan dengan perbloggingan, bukan cuma itu aja, di BEAUTIESQUAD juga selalu melatih skill kita dalam bermake up agar lebih bagus mantap & masih banyak lagi.
Nara sumber & yang akan memberikan materi pada ngopi cantik #2 ini yaitu

 Shintaries Najerinda

Yang belum kenal siapa itu ka shintaries mari gua perkenalkan,
Ka shintaries merupakan Founder dari Blogger Perempuan Network, yaitu  komunitas yang menaungi lebih dari 3000 member blogger perempuan, wah.. banyak banget ya guys.. bukan cuma itu aja..
Ka shintaries juga merupakan professional Blogger 
dari www.shintaries.com , mentor blogging dan sosial media, serta blogging speaker,  
Ka Shintaries juga memiliki hobby yang keren,
 yaitu traveling.. 
hobbynya ka shintaries mengasikkan ya, heheee
Buat kalian yang mau kenal ka shintaries lebih banyak bisa mengenai hobby travelling & lain-lain nya 
langsung aja 👇
 >> Shintaries Najerinda<<

Pada ngopi cantik #2 ini kita ngobrol-ngobrol soal 
SEO FOR BLOGGING. 
Menarikkan.. ? & pastinya masih berhubngan dengan perbloggingan ko..
Oia ngopi cantik #2 berlangsung pada tanggal 3 september tepatnya pada hari minggu, di ikuti hampir  60 orang peserta, serunya lagi berlangsung di grup wa, jadi kita di ajarkan mengenai  SEO, apa itu SEO?
 jadi SEO singkatan dari Search Engine Optimization, yang artinya.. Optimasi Mesin Pencarian. Tulisan di Blog kita agar bisa di optimasikan untuk dapat ditemukan di mesin pencarian. berbeda dengan web, kalau blog diterbitkan dulu baru dioptimasikan.. 
buat kita yang baru & masih awam pasti merasa ribet, buat apa belajar SEO kan udah ada bahan & udah tau apa yang mau ditulis atau direview. 
Yang belum tau apa itu SEO 
 mari di di baca & di simak dulu..

 1. Otoritas Blog 
Apa itu yang di maksud otoritas blog, jadi otoritas blog adalah kepemilikan blog. 
Google akan lebih memprioritaskan blog dengan akun yang tidak anonim & memiliki identitas yang jelas. Salah satunya kalian bisa mengisi data di 
https://aboutme.google.com
Jadi di situ ada data lengkap blog serta profil media sosial, kalian bisa mulai isi semua datanya, supaya menunjukkan kepemilikan blog kamu, & jangan lupa kalau bisa, nama domain yang kita punya juga didaftarkan dengan email yang sama.

 2. Konten 
Konten blog tentu saja harus berkualitas dalam artian tidak copas, harus organik, natural, & buatan sendiri.

 jadi yang paling baik & paling disukai oleh mbah Google adalah rutin update. Semakin kalian sering update blog, semakin baik. Bahkan menjadi lebih sangat baik kalau bisa update setiap hari.
Konten dalam hal ini termasuk video & image. Karena saat ada yang search dengan kata kunci tertentu, konten video & image juga akan keluar. Jadi pastikan, untuk mengoptimasi video & juga gambarnya.
Keuntungan besar untuk blog jika konten satu tema khusus, tentunya blog kita punya tempat yang istimewa di hati mbah Google.. 

 3. Template yang Fast Loading 
Masih bingung ada yang jual template dengan harga mahal bahkan ada yang serius di bisnis ini? Yap, karena template memegang peranan penting dalam SEO. Template yang dikenal dengan SEO Friendly ini berperan cukup besar.
Rata-rata sekitar 60-80%. Karena loading yang dibutuhkan oleh Google adalah sepersekian detik untuk bisa muncul di halaman pertama. Nah, ukuran secepat itu, hanya bisa dideteksi, apabila templatenya tidak terlalu banyak script, ornamen, music, dan image yang berukuran besar.
Jadi apabila tidak memiliki template yang SEO friendly, masih bisa diakali dengan template seminimalis mungkin. Hindari penggunaan script slider apabila ukurannya tidak kecil dan resize ukuran gambar sebelum diupload. Usahakan maksimal lebar 600 pixel dan berat 300 kb.

 4. Mobile Site 
Untuk responsive atau mobile site ini, sudah sangat tidak bisa ditawar. 90% akses website, blog, dan aplikasi sepenuhnya sudah melalui mobile. Jadi apabila blog tidak bisa dibaca secara mobile, ya wassalam deh...

 5. Backlink 
Yang terakhir, yang paling buanyak dicari, yang paling banyak menentukan posisi dan prestasi adalah BACKLINK.
Banyak yang menyakini, posisi di search engine, ditentukan oleh banyaknya backlink yang dimiliki oleh blog. Itulah kenapa, blog dengan posisi bagus di search engine, DA nya akan tinggi, berpengaruh juga dari backlink bukan.
Jadi intinya dari SEO adalah backlink.

 6. Menaruh kata kunci di judul 
Jadi misalnya kata kunci yang ingin dimasukkan adalah “nama brand maskara”. Maka buat judul yang menarik namun tetap ada “nama brand maskara”.
Contohnya: Uji Seharian Memakai “nama brand maskara” Ternyata Bagus
Apakah berpengaruh dengan linknya?
Lanjutin bacanya dulu ya ke materi nomor 7.

 7. Ubah Permalink
Secara default, kalau memakai judul di atas, maka link yang muncul adalah www.namadomain.com/uji-seharian-memakai-nama-brand-maskara-ternyata-bagus.
Tapi, kalau SEO ini harus diubah dulu menjadi www.namadomain.com/nama-brand-maskara yaaa
Setting permalink ada di bagian kanan/bawah saat membuat konten tergantung blog masing-masing

 8. Jumlah kata 
Kalian tau engga kalau Google sangat menyukai konten dengan jumlah kata yang banyak.
Kenapa jumlah katanya harus banyak?
Karna Sesuai riset, jumlah kata yang sering terindeks adalah 800-1000. Buat kalian yang baru memulai masuk ke dunia perbloggingan, gua menyarankan minimal 1000 kata, usahakan 1000 kata ya guys biar kita makin di sayang si mbah Google. tapi untuk biuti, 800 kata sudah cukup.

 9. Image 
Jangan lupa ya Sebelum upload image, resize & rename dulu dengan KEYWORD. Misalnya nama-brand-maskara.jpg. Jika lebih dari 1, bisa menambahkan angka di belakangnya.
Contoh seperti
nama-brand-maskara1.jpg
nama-brand-maskara2.jpg
nama-brand-maskara3.jpg

 10. Internal & Eksternal Link 
Selalu tambahkan link ke tulisan lain dalam blog kita & juga link ke blog/web lain sebagai referensi yaa. Related post & Read more di halaman awal juga diperlukan karena itu dianggap sebagai internal link. Tapi jangan gunakan blogroll yang ada di sidebar yaa. Karena eksternalnya dianggap tidak baik, karna kalau terlalu kebanyakan link keluar oleh Google.

 11. Meta Deskripsi 
Yang paling penting sebetulnya adalah
meta deskripsi, yang harus diaktifkan. Baik itu di wordpress dengan plugin atau di blogspot (setting -> search description). Karena merupakan ringkasan dari konten kita, yang akan muncul pada hasil pencarian.
Karna ini akan berpengaruh pada ketertarikan orang untuk mengklik tulisan kita.


Yang di tujuk panah merah adalah meta deskripsi,
Kurang lebih begitulah SEO

Oke sekian dari gua, semoga bermanfaat

Comments

Popular posts from this blog

Makeup Adalah Hak Kami Collaboration - BEAUTIESQUAD

Barbie Make Up Collaboration ( BEAUTIESQUAD)

Ice Cream Make Up Collaboration